Senin, 10 Maret 2014

Resep Roti Manis Isi Pisang

Roti tidak hanya menjadi menu pilihan sarapan atau sekedar cemilan pengganjal lapar, roti merupakan makanan pokok atau alternatif sebagai sumber kalori pengganti nasi. Banyak pilihan jenis dan varian rasa, salah satunya resep roti manis isi pisang berikut ini dengan sedikit taburan keju sebagai penambah cita rasa.

Resep Roti Manis Isi Pisang
RESEP ROTI MANIS ISI PISANG
Bahan :
  • 80 gram tepung terigu protein tinggi
  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 50 gram gula pasir
  • 8 gram ragi instan
  • 2 butir kuning telur, kocok
  • 100 ml air hangat
  • 25 gram margarin
  • 4 gram garam halus
  • 10 buah pisang uli atau pisang raja
  • 50 gram keju cheddar, parut untuk taburan
Bahan Olesan dikocok rata :
  • 2 butir kuning telur
  • 25 ml susu cair tawar
CARA MEMBUAT ROTI MANIS ISI PISANG :
  1. Campur dan aduk rata kedua jenis tepung, ragi instan dan gula pasir. Masukkan kuning telur, aduk rata lalu tuang air sedikit-sedikit sambil diuleni hingga elastis. Tambahkan margarin dan garam, uleni hingga kalis. Jika adonan masih terasa lengket, taburi tangan dengan tepung terigu dan jangan menambahkan tepung secara langsung ke dalam adonan.
  2. Bulatkan adonan lalu tutup rapat dengan plastik wrapping, biarkan adonan selama 40 menit. Buang gas dengan cara memukul adonan.
  3. Kemudian adonan dibagi menjadi 10 dan masing-masing dibulatkan. Tipiskan lalu beri isi pisang, gulung perlahan sambil dipadatkan.
  4. Diamkan adonan selama 15 menit, olesi atasnya dengan bahan olesan. Sayat-sayat atas roti dengan pisau lalu taburi dengan keju parut. Panggang dalam oven bersuhu 185°Celcius sampai matang.

RESEP ROTI UNYIL ANEKA RASA


Oleh Risne Oktaviani 

Resep Roti Unyil Aneka Rasa
Jenis roti ini adalah roti manis berukuran mini yang bertekstur empuk dan lembut serta dikreasikan dengan berbagai bentuk yang menarik sehingga bisa disebut imut. Di Bogor roti sepeti ini populer dengan sebutan roti unyil, tentunya dengan beragam kreasi resep rahasia dan varian isinya sehingga memiliki rasa yang sangat enak. Untuk membuat sendiri di rumah dengan mudah dan praktis, ada salah satu resep untuk bikinnya di sini.

RESEP ROTI UNYIL
Bahan :
  • 100 gram tepung terigu protein tinggi (cakra)
  • 100 gram tepung terigu protein sedang (segitiga)
  • +125 ml air es
  • 7 gram ragi instan
  • 3 gram cake emulsifier (SP)
  • 65 gram gula pasir
  • 20 gram susu bubuk
  • 1 butir kuning telur, kocok rata
  • 40 gram margarin
  • 5 gram garam halus
Isi : selai coklat, fruit mix, abon, selai kacang, keju atau sesuai selera
Olesan : 2 butir kuning telur aduk rata dengan 25 ml susu cair tanpa rasa

CARA MEMBUAT ROTI UNYIL ANEKA RASA :
  1. Campur kedua jenis tepung dengan gula pasir, susu bubuk dan ragi instan, aduk rata. Masukkan kuning telur, aduk rata. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga elastis.
  2. Masukkan cake emulsifier, aduk rata. Tambahkan garam dan margarin lalu uleni hingga kalis. Bentuk bulat lalu letakkan dalam kom adonan, tutup dengan plastik wrapping. fermentasi adonan 45 menit.
  3. Buang gas dalam adonan dengan cara memukul adonan. Timbang adonan per 25 gram lalu bulatkan, letakkan di atas meja stainless yang telah ditaburi tepung terigu.
  4. Isi adonan dan bentuk-bentuk sesuai selera, susun dalam loyang yang telah diolesi margarin. Olesi dengan bahan pengoles, diamkan 15 menit. Panggang dalam oven dengan suhu 185°Celsius hingga matang kuning keemasan. Angkat dan sajikan.

Sambal Matah Kecombrang

Sumber:--->dari dapurmasaknya Donna Adelia

Sambel Matah ini aslinya menggunakan sereh, tetapi disini saya menggantinya dengan kecombrang karena wanginya lebih enak. Untuk cabai rawitnya bisa ditambah bila suka lebih pedas. Selamat mencoba!

Resep Sambal Matah Kecombrang

 Porsi: 1 orang

 Waktu Masak: 10 menit

 Bahan-Bahan

  • Bunga Kecombrang5 buah
  • Bawang Merah8 siung
  • Cabai (Cabe) Rawit Hijau4 buah
  • Minyak Goreng6 sendok makan
  • Garamsecukupnya

 Langkah Masak

Langkah 1
Pisahkan kecombrang dari batangnya karena kita hanya akan mengambil bagian bunganya saja. Iris bunga kecombrang.
Langkah 2
Kupas bawang merah, iris tipis begitu juga dengan cabai rawit tetapi ukurannya jangan setipis bawang merah.
Langkah 3
Panaskan minyak. Masukkan bawang merah, tumis sebentar sekitar 1 menit, masukkan cabai rawit masak sekitar 1 menit juga baru terakhir masukkan kecombrang. Tambahkan garam dan masak sekitar 2 menit. Angkat dan sajikan.



 1 orang telah me-recook resep ini!

Resep Spesial Sambal Matah Mudah dan Praktis

Resep Spesial Sambal Matah ini patut dicoba untuk mendapatkan sajian Pelengkap yang lezat dan istimewa. Resep menu Pelengkap ini disajikan dalam 4 porsi. 
Berikut ini adalah cara masak Sambal Matah spesial, bumbu dan bahan Sambal Matah yang diperlukan ala ResepSpesial.net.
Resep Spesial Sambal Matah

Bahan dan Bumbu Resep Sambal Matah Spesial

Bahan dan bumbu Sambal Matah spesial adalah sebagai berikut :
Bahan Utama : 
8 butir bawang merah, diiris halus
2 siung bawang putih, diiris halus
10 buah cabai rawit merah, diiris halus
1/2 sendok teh terasi bakar
2 lembar daun jeruk, diiris halus
2 batang serai, bagian putihnya saja, diiris halus
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1/2 sendok makan air jeruk nipis
3 sendok makan minyak goreng, dipanaskan

Cara Masak Sambal Matah Spesial

Cara membuat Sambal Matah ini cukup mudah. Ikuti langkah langkah praktis masak Sambal Matah berikut ini:
  1. Aduk rata bawang merah, bawang putih, cabai rawit, terasi, daun jeruk, serai, garam, gula pasir, dan jeruk nipis sambil diremas-remas.
  2. Tambahkan minyak yang sudah dipanaskan. Aduk

:: Telur Dadar Pizza ::


Bahan Omelet:

3 butir telur, kocok lepas
30 ml susu cair
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk

Bahan Saus

1/4 buah bawang bombay, cincang kasar
1 sdm pasta tomat
1/4 sdt garam
1/2 sdt oregano
1/2 sdt gula pasir

Margarin secukupnya

Topping:

1 sosis, iris bulat
1/4 buah paprika merah kecil, potong kotak
1/4 buah paprika hijau kecil, potong kotak
15 gram jamur kancing kecil, iris jadi 2
Keju mozarella secukupnya

Cara Membuat :

Saus:

Tumis bawang bombay sampai layu dan harum. Tambahkan pasta tomat, garam, merica dan gula. Aduk-aduk sampai kental.
Tambahkan oregano. Aduk rata, angkat, sisihkan.

Omelet:

Kocok bahan omelet hingga rata. Tuang ke wajan khusus telur dadar, tunggu hingga setengah matang.
Tuangkan saus topping. Letakkan sosis, paprika, jamur kancing dan mozarella di atas saos. Tutup bagian atas wajan, gunakan api sedang hingga semua bahan matang.
Sajikan selagi omelet hangat agar sensasi lelehan keju mozarella lebih terasa.

NB : Oregano bisa dibeli di supermarket terdekat (cari di bagian sayuran organik)


:: Getuk Singkong Keju ::



Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

400 gram singkong, dikukus
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan margarin
100 gram keju cheddar, diparut panjang

Cara Pengolahan :

Usahakan saat menggiling singkong masih keadaan panas-panas.
Giling halus singkong. Tambahkan garam dan margarin. Giling lagi sampai lembut dan gulung.
Gulingkan di keju cheddar parut
Foto: :: Getuk Singkong Keju ::

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

400 gram singkong, dikukus
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan margarin
100 gram keju cheddar, diparut panjang

Cara Pengolahan :

Usahakan saat menggiling singkong masih keadaan panas-panas.
Giling halus singkong. Tambahkan garam dan margarin. Giling lagi sampai lembut dan gulung.
Gulingkan di keju cheddar parut


Sup Oyong Misoa



Anda penggemar mie? Jika iya, maka Anda pasti mengenal misoa, mi halus yang terbuat dari tepung kacang hijau. Mie ini juga sering ditambahkan pada masakan sup, dan kali ini sup oyong misoa bisa Anda coba untuk melepas rasa lapar saat ini.

Bahan-bahan

2 sendok makan minyak goreng
2 siung bawang putih yang dimemarkan
2 cm jahe yang telah dimemarkan
100 gr udang, lalu dipotong-potong
750 ml air putih
3 buah oyong (gambas), kupaslah lalu iris
1 buah tahu Cina yang diiris dadu
2 butir telur yang dikocok lepas
2 ikat misoa pilihan
1 Royco bumbu masak rasa Ayam
Garam dan merica secukupnya

Cara Masak

1. Panaskan minyak goreng, lalu tumis bawang putih dan jahe hingga tercium harum.
2. Tambahkan udang dan masaklah sampai berubah warna.
3. Masukkan air putih, kemudian didihkan.
4. Setelah mendidih, tambahkan oyong, lalu masak sebentar.
5. Tambahkan potongan tahu, garam, telur, dan merica bubuk, kemudian aduk hingga merata.
6. Masukkan misoa, masak sebentar, angkat.
7. Agar lebih lezat, taburilah dengan seledri dan irisan daun bawang.

Klik #Share atau #Bagikan jika anda rasa ini Resep ini bermanfaat. buat yg ini request tips/Resep, tulis di komentar ya.

JAMUR KRIUK



Resep jamur kriuk dibawah ini simpel alias mudah dibuat karena hanya mengandalkan bahan-bahan mudah seperti jamur kancing, telur, dan tepung untuk menggoreng. Beda dengan resep jamur crispy yang menggunakan jamur tiram, mungkin sajian yang satu ini bisa disajikan panas-panas sebagai variasi makanan di meja makan. Selamat mencoba.

Bahan-Bahan
•400 gr jamur kancing segar (biarkan utuh, jangan dibelah)
•1 butir telur ayam, kocok
•100 gr tepung roti
•minyak untuk menggoreng

Cara membuat Jamur Kriuk
1.Masukkan jamur dalam telur ayam yang sudah dikocok dan aduk hingga semua jamur terbungkus dengan telur
2.Gulingkan di atas tepung roti kemudian goreng
3.Tiriskan dan sajikan selagi hangat. Cocok dicocol dengan sambal botol

ES KRIM SAYURAN




Sayuran kaya sumber vitamin dan mineral, sehingga wajib diperkenalkan kepada anak. Berikut variasi cara menyuguhkannya kepada anak:

Bahan:

* 1 liter susu
* 300 g gula pasir
* 4 kuning telur
* 50 g tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
* 200 g brokoli, rebus sebentar, haluskan
* 1 sdt air jeruk lemon
* 1 sdt air jahe
* 50 g whipping cream bubuk

Cara Membuat:
* Campur susu dan gula pasir menjadi satu, masak di atas api sedang hingga hampir mendidih. Masukkan larutan maizena, aduk-aduk hingga adonan menjadi kental dan matang. Angkat.
* Tempatkan kuning telur dalam wadah, kocok hingga lembut dan mengembang. Tuang adonan santan sedikit demi sedikit sambil dikocok perlahan hingga santan habis dan adonan tercampur rata.
* Masukkan brokoli, air jeruk, air jahe, dan whipping cream, aduk atau kocok perlahan hingga tercampur rata. Biarkan hingga dingin, lalu masukkan ke dalam freezer hingga mengeras.
* Selanjutnya proses adonan hingga menjadi es krim seperti pada cara dasar membuat es krim.

Untuk 6 porsi
Nilai gizi per porsi:
Energi: 414 Kal
Protein: 8,0 g
Lemak: 25,0 g
Karbohidrat: 41,2 g

sumber : ---->Tabloid Nakita

Foto: ES KRIM SAYURAN

Dear Bunda
Sayuran kaya  sumber vitamin dan mineral, sehingga  wajib diperkenalkan kepada anak. Berikut variasi cara menyuguhkannya kepada anak:

Bahan:
* 1 liter susu
* 300 g gula pasir
* 4 kuning telur
* 50 g tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
* 200 g brokoli, rebus sebentar, haluskan
* 1 sdt air jeruk lemon
* 1 sdt air jahe
* 50 g whipping cream bubuk

Cara Membuat:
* Campur susu dan gula pasir menjadi satu, masak di atas api sedang hingga hampir mendidih. Masukkan larutan maizena, aduk-aduk hingga adonan menjadi kental dan matang. Angkat.
* Tempatkan kuning telur dalam wadah, kocok hingga lembut dan mengembang. Tuang adonan santan sedikit demi sedikit sambil dikocok perlahan hingga santan habis dan adonan tercampur rata.
* Masukkan brokoli, air jeruk, air jahe, dan whipping cream, aduk atau kocok perlahan hingga tercampur rata. Biarkan hingga dingin, lalu masukkan ke dalam freezer hingga mengeras.
* Selanjutnya proses adonan hingga menjadi es krim seperti pada cara dasar membuat es krim.
 
Untuk 6 porsi
Nilai gizi per porsi:
Energi: 414 Kal
Protein:  8,0 g
Lemak: 25,0 g
Karbohidrat: 41,2 g

sumber : Tabloid Nakita

PUDING SUSU JAGUNG


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 ml susu cair
1/2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
1/4 sendok teh jeli bubuk
25 gram maizena
100 gram gula pasir
100 gram jagung manis, diparut
125 gram jagung manis rebus, dipipil

Cara membuat:

Aduk rata susu cair, agar-agar bubuk, jeli bubuk, maizena, gula, dan jagung manis parut. Rebus sambil aduk hingga mendidih.
Tambahkan jagung manis pipil. Aduk rata. Angkat.
Tuang ke dalam cup volume 150 ml. Dinginkan hingga mengeras. Sajikan.

Untuk 10 gelas

 Foto: PUDING SUSU JAGUNG

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 ml susu cair
1/2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
1/4 sendok teh jeli bubuk
25 gram maizena
100 gram gula pasir
100 gram jagung manis, diparut
125 gram jagung manis rebus, dipipil

Cara membuat:

    Aduk rata susu cair, agar-agar bubuk, jeli bubuk, maizena, gula, dan jagung manis parut. Rebus sambil aduk hingga mendidih.
    Tambahkan jagung manis pipil. Aduk rata. Angkat.
    Tuang ke dalam cup volume 150 ml. Dinginkan hingga mengeras. Sajikan.

Untuk 10 gelas

Resep Kolak Ubi Nangka Pisang Favourite Keluarga Enak dan Mudah

1-Resep Dapur Arie18

Kenapa ya makanan yang satu ini ngangenin apalagi kalau musim dingin !? Rasanya yang manis, gurih dengan aroma wangi buah nangka dan daun pandan oh la la…… !!! Kalau pas musim panas, enaknya dikasih es batu pada waktu penyajian.

Bahan:
-10 cup air 
-400 gr nagka, potong 
-400 gr ubi jalar putih, kupas, potong 
-400 gr ubi jalar kuning,kupas, potong 
-400 ml santan kental
-2 buah pisang, kupas, potong 
-2 lembar daun pandan 
-3/4 cup gula pasir 
-Sedikit garam 
Cara Membuat:
-Didihkan air
-Masukkan semua ubi jalar, dan daun pandan.
-Masak sampai ubi empuk.
-Masukkan pisang, nangka, gula, santan, dan sedikit garam, aduk. Masak lagi sekitar 15 menit.
-Kalau rasanya sudah sesuai selera, matikan api.
-Kolak siap dihidangkan.

Resep Sate Kambing Empuk dan Gurih


Sate Kambing yang enak adalah yang empuk dan tidak berbau prengus (bau khas kambing). Ciri khas lain sate kambing ada pada tusukan satenya yang terbuat dari irisan bambu yang dibuat pipih berbentuk segitiga.
Bumbu rendaman satenya sendiri tidak macam-macam, hanya berupa kecap dan air jeruk nipis. Tetapi paduan yang sederhana ini justru menghasilkan rasa yang luar biasa, karena daging bakar memang paling pas dijodohkan dengan kecap manis.
Bahan:
750 gram daging kambing muda, dipotong-potong
7 1/2 sendok Kecap
1 1/2 sendok teh garam
3/4 sendok teh air jeruk nipis
1 1/2 sendok makan minyak goreng
Bahan Pelengkap:
200 ml Kecap Kental Manis
6 butir bawang merah, diiris
3 siung bawang putih, diiris
6 buah cabai rawit merah, diris
6 buah jeruk limau
Cara Membuat:
· Tusuk-tusuk daging dengan tusuk sate
· Lumuri dengan Kecap Manis, garam, air jeruk nipis, dan minyak goreng. Diamkan 1 jam.
· Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai matang
· Sajikan dengan pelengkap

:: Pudding Rainbow ::

Bahan :

* 2 sachet Agar-agar putih
* 300 gr Gula pasir
* 1 ltr Susu Cair UHT
* 600 ml Air matang
* 1/2 sdt Garam
* 2 helai Daun Pandan
* @1sdt Pewarna Ungu, Biru, Hijau, Kuning, Orange, Merah

Cara Membuat :

Campur agar-agar dan gula pasir, sisihkan.
Didihkan susu, air dan garam. Kemudian masukkan agar-agar dan gula aduk hingga rata dan mendidih.
Bagi adonan pudding dengan berat masing-masing kurang lebih 260 gr kemudian tambahkan pewarna pada setiap bagian puding.
Tuang adonan pertama, biarkan sampai setengah mengeras, lalu masukkan adonan kedua dan biarkan setengah mengeras, lakukan sampai adonan ke enam dan dinginkan.

Tips : Puding yang sudah dicetak tidak boleh masuk kulkas selama proses pelapisan, karena masing-masing lapisan tidak akan lengket.


Foto: :: Pudding Rainbow ::

* 2 sachet Agar-agar putih
* 300 gr Gula pasir
* 1 ltr Susu Cair UHT
* 600 ml Air matang
* 1/2 sdt Garam
* 2 helai Daun Pandan
* @1sdt Pewarna Ungu, Biru, Hijau, Kuning, Orange, Merah

Cara Membuat :

Campur agar-agar dan gula pasir, sisihkan.
Didihkan susu, air dan garam. Kemudian masukkan agar-agar dan gula aduk hingga rata dan mendidih.
Bagi adonan pudding dengan berat masing-masing kurang lebih 260 gr kemudian tambahkan pewarna pada setiap bagian puding.
Tuang adonan pertama, biarkan sampai setengah mengeras, lalu masukkan adonan kedua dan biarkan setengah mengeras, lakukan sampai adonan ke enam dan dinginkan.

Tips : Puding yang sudah dicetak tidak boleh masuk kulkas selama proses pelapisan, karena masing-masing lapisan tidak akan lengket.

Resep Oleh Dapuryelia >> http://dapuryelia.wordpress.com/2012/07/21/rainbow-pudding/

Like juga Yuk FP Aku Wanita Sehat